Bupati Situbondo Laksanakan Ajang Silaturahmi Dan Buka Bersama Jajaran Apdesi Desa Buduan Kecamatan Suboh
Situbondo, http://teropongreformasi.co.id – Bupati Situbondo Menghadiri Pertemuan dalam mewujudkan dan juga mempererat tali silaturahmi. Bupati situbondo bersama jajaran Apdesi pada hari Senin yang bertempat di Pendopo balai Desa Buduan Kecamatan Suboh Kabupaten Situbondo, Senin(10/04/2023).


Kegiatan tersebut di hadiri langsung bersama Bupati Situbondo Drs. H. Karna Siswandi, M.M dan Wakil Bupati Situbondo Nyai HJ Khoirani, S. Pd, MH, dihadiri juga oleh ketua Apdesi Kabupaten Situbondo yaitu H. Juharto, serta Jajaran Camat Atau Yang mewakili sekabupaten Situbondo.
Babinsa Desa Buduan Sertu Fendik, Polmas Desa Buduan Bripka Bagus juga terlihat hadir dalam rangkaian acara tersebut bersama ketua BPD dari masing-masing desa dan petugas medis PKM suboh Kabupaten Situbondo tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.
Dalam pertemuan kali ini bupati Situbondo bertujuan untuk membahas dan membangun kabupaten Situbondo menjadi lebih maju dari segala aspek dan bersinergi dalam ruang gerak masyarakat khususnya masyarakat Kabupaten Situbondo.
Gitok 86